12 November 2022 10:12 pm

Laporan Distribusi Paket Nutrisi Baik untuk Santri Yatim & Dhuafa

Laporan Distribusi Paket Nutrisi Baik untuk Santri Yatim & Dhuafa
Assalaammualaikum warrohmatullahi wabarokatuh. Apa kabar sahabat tahfidz? Mudah-mudahan sahabat selalu sehat dan sejahtera dalam lindungan Allah Azza Wa Jalla. Aamiin.. aamiin.. ya robbal alamin.

Alhamdulillah hirrobil alamin. Berkat rahmat Allah Yang Maha Pengasih & Penyayang, Rumah Tahfidz Al-Huda sudah berhasil melaksanakan satu lagi program kebaikan yang penuh keberkahan.

Al-Huda telah sukses menjalankan kegiatan Distribusi Paket Nutrisi Baik untuk santri yatim & dhuafa. Kami bersyukur kepada Allah karena acaranya telah berjalan dengan lancar.

Tentu saja tim relawan kami tidak lupa untuk mendokumentasikan kegiatan yang luar biasa ini. Jadi, sahabat tahfidz bisa menyaksikan video liputan kegiatannya disini:



Walaupun kami sempat khawatir kekurangan paket pada waktu proses packaging, kami benar-benar sudah terbantu berkat rahmat Allah dan kebaikan sahabat yang telah melengkapi kekurangan paket kami, pada pagi hari di tanggal pelaksanaan kegiatan ini.

Tanpa kebaikan sahabat, paketnya akan kurang dan bisa jadi ada adik-adik santri yang sedih karena belum mendapat paket. Alhamdulillah kejadian seperti itu bisa kita hindari bersama, dan semua adik-adik akhirnya merasa senang bisa mendapatkan paket dari sahabat.

Setelah paketnya lengkap, kami segera melakukan perjalanan ke TPA tempat pembagian paket Nutrisi Baik kiriman sahabat tahfidz. Alhamdulillah, Pak Ustadz dan para santrinya menyambut kami dengan ramah disana. Namun tanpa menghabiskan banyak waktu, kami segera melanjutkan ke acara utama, yaitu pembagian paket Nutrisi Baik.


-


Alhamdulillah, semua paket Nutrisi Baik sudah diterima oleh adik-adik santri yatim & dhuafa disana. Mereka benar-benar merasa bahagia karena bisa mendapatkan bantuan pangan bernutrisi seimbang yang akan mendukung kesehatan dan pertumbuhan mereka.


-

Kami juga merasa senang, karena berkat kebaikan sahabat tahfidz, Al-Huda juga telah menyampaikan amplop dana santunan dari hasil sedekah sahabat tahfidz. Semoga dana santunan dari sahabat dapat meringankan beban ekonomi mereka dan keluarga.


-

Mereka semua sangat berterimakasih atas kebaikan sahabat tahfidz yang peduli kepada kesehatan mereka. Semoga dengan paket kiriman dari sahabat, asupan nutrisi mereka lebih seimbang dan terjaga, sehingga mereka bisa semakin sehat, cerdas, dan kuat. Mudah-mudahan juga mereka bisa lebih rajin dan semangat mengaji dan menghafal Al-Qur'an.

Tentu saja semua pihak Rumah Tahfidz Al-Huda mengucapkan terimakasih banyak atas kontribusi sahabat tahfidz pada kegiatan kali ini. Kami harap sahabat tahfidz akan terus berjuang bersama kami menebarkan kebaikan kedepannya.

Kami juga mendoakan semoga sahabat tahfidz dibalas Allah dengan limpahan pahala dan rezeki yang berlipat ganda, serta semoga doa sahabat tahfidz akan Allah kabulkan dalam waktu dekat. Aamiin ya robbal alamin.

Wassalaammualaikum warrohmatullaahi wabarokatuh.
Blog Post Lainnya
Rekening Donasi
-
-
Alamat
+62 812-1190-6312
Rumahtahfidzalhuda@gmail.com
Perum Pesona Sindang Sari 2 Blok A-4/12 RT 004 RW 07 Kel.Sindang Sari Kec. Pasar Kemis, Kab. Tangerang - Banten.
Social Media
Rumah Tahfidz Al Huda
Kami menerima dan menyalurkan zakat, infaq dan sedekah.
sedekah yang sahabat berikan akan sangat membantu adik-adik yatim dan dhuafa di Rumah Tahfidz Al Huda
-
@2024 Rumah Tahfidz Alhuda Inc.